Mengalami ketergantungan pada Facebook dan susah sekali menekan tombol logout? Well, jangan terlalu risau karena Anda bukan satu-satunya yang mengalami hal itu.
Bukan rahasia jika Facebook telah mendominasi ruang jejaring sosial tetapi perlu diingingat bahwa Facebook tidak berhenti di situ karena layanan ini juga masih terus berkembang. Tidak hanya tumbuh dalam hal pengguna tetapi juga jumlah rata-rata waktu yang dihabiskan Facebook user bermain-main di sosmed milik Mark Zuckerberg ini.
Sebuah laporan terbaru dari lembaga riset comScore berjudul “It’s a Social World: Top 10 Need-to-Knows About Social Networking and Where It?s Headed” menyoroti aktivitas di jejaring sosial yang terjadi saat ini di seluruh dunia. Laporan itu menemukan seberapa banyak jejaring sosial skala besar yang mampu mengontrol pasar sosmed, termasuk Facebook.
Laporan riset comScore itu menemukan bahwa Facebook telah mencapai lebih dari setengah (55 persen) dari jumlah pengguna di dunia pada Oktober 2011. Lebih jauh lagi, Facebook juga menyumbang 1 dalam setiap 7 menit yang dihabiskan user online di seluruh dunia dan 3 di setiap 4 menit di jejaring sosial.
Jika Facebook saat ini disebut sebagai situs jejaring sosial terpopuler di sebagian besar negara tapi comScore mencatat Facebook tikda mendominasi sosmed di setiap negara. Pada awal tahun 2010, Facebook adalah pemimpin kategori di 30 dari 43 pasar. Setelah periode tersebut Facebook memimpin di enam negara tambahan kecuali di tujuh negara yang belum mampu didominasi: Brazil, Cina, Jepang, Polandia, Rusia, Korea Selatan, dan Vietnam.
Seperti yang dapat Anda lihat dalam grafis di bawah ini, Facebook dengan cepat menyusul para pesaingnya di masing-masing negara, kecuali China dan Vietnam yang telah memblokir Facebook.
Advertisement
EmoticonEmoticon